-->

Pembahasan Bab Kalam - Patokan Kalam - Ngaji Jurumiyah

hpk
Kitab jurumiyah bab kalam - Blog Islami - Bismillahiramanirrahim kembali lagi bersama kami di Islamidina. Kali ini kami akan membagikan kembali seputar pelajaran ilmu nahwu dasar yaitu kitab jurumiyah.

Pada pembahasan kali ini akan berfokus pada bab pertama dalam kitab jurumiyah bab Kalam. Semoga apa yang akan saya sampaikan bisa bermanfaat khususnya bagi saya dan umumnya bagi para pembaca sekalian.

Bagi kalian pengunjung baru maka sebelum melanjutkan postingan ini saya sarankan untuk membaca dan mempelajari terlebih dahulu Biografi Kitab Jurumiyah dan Mabadi Ilmu Nahwu. Karna kita harus belajar sesuai dengan urutan tidak boleh langsung meloncat begitu saja.

Kitab jurumiyah Bab Kalam

Jurumiyah Bab Kalam

kitab jurumiyah bab kalam adalah bab pertama yang terdapat dalam kitab jurumiyah. bab ini akan membahas tentang bagaimana susunan kalam yang termuat dari beberapa aspek sehingga suatu kalimat bisa disebut sebagai kalam. 


Sebelumnya mari kita sama sama berdoa bermunajat kepada Allah semoga dengan keberkahan-Nya kita dapat dengan mudah mempelajari kitab ini. 'Ala Hadiniyah Walikuli Niatin Shalihah Bi Barakatil Umil Qur'anil Fatihah'
 
Baca Al-Fatihah dalam hati masing masing semoga kali ini kita diberikan kemudahan oleh Allah SWT.

Jurumiyah Bab Kalam Arab

َنْوَاعُ اَلْكَلاَمِ
اَلْكَلاَمُ : هو اَللَّفْظُ اَلمُْرَكَّبُ, اَلمُْفِيدُ بِالْوَضْعِ
وَأَقْسَامُهُ ثَلاَثَةٌ : اسم وَفِعْلٌ وَحَرْفٌ جَاءَ لمَِعْنًى
فَالاِسْمُ يُعْرَفُ بالخفض وَالتَّنْوِينِ, وَدُخُولِ اَلأَْلِفِ وَاللَّامِ, وَحُرُوفِ اَلخَْفْضِ, وَهِيَ مِنْ, وَإِلَى, وَعَنْ, وَعَلَى,
وَفِي, وَرُبَّ, وَالْبَاءُ, وَالْكَافُ, وَاللَّامُ, وَحُرُوفُ اَلْقَسَمِ, وَهِيَ اَلْوَاوُ, وَالْبَاءُ, وَالتَّاءُ
وَالْفِعْلُ يُعْرَفُ بِقَدْ, وَالسِّينِ وَسَوْفَ وَتَاءِ اَلتَّأْنِيثِ اَلسَّاكِنَةِ
وَالحَْرْفُ مَا لاَ يَصْلُحُ مَعَهُ دَلِيلُ اَلاِسْمِ وَلاَ دَلِيلُ اَلْفِعْلِ. 

Jurumiyah Bab Kalam Latin

Al kalamu huwa lafdzu almurakabu almufidu bilwad'i waqsamuhu tsalatsatun ismun wafi'lun waharfun ja'alima'na.
Fal ismu yu'rofu bil khofdi wa tanwini wa dukhulil alifi wal lami wa hurufil qasami wahiya min wa ila wa an wa 'ala wa fi wa ruba wal ba wal kaf wal lam.
Wa hurufil qasami wahiya al wawu wal ba wal ta.
Wal fi'lu yu'rafu bi qad wa sini wa saufa wa taitanitsi sakinati.
Wal harfu ma laa yashluhu ma'ahu dalilul ismi walaa dalilul fi'li.

Pembahasan Kitab jurumiyah bab kalam

Di anjurkan bagi kalian yang ingin benar benar mempelajarinya untuk menghapal bab kalam diatas sampai benar benar hafal. Pembahasan kali ini akan menerangkan tentang definis dari kalam dan bagian bagiannya

Baca Juga :

Kalam menurut lugat adalah

"Al Kalamu Huwa Majtama'a Fiihi Quyudul Arba'ati"
 
Sundanya : Omongan Anu Kumpul Qoyid Anu Opat Nyaeta Lafad Murakab Mufid Sareng Wada.


Kalam secara gampangnya bisa dibilang sebagai "Kalimat" kan dalam pelajaran bahasa indonesia sehari hari kita pasti pernah mendengar ada yang dinamakan "Kata" ada yang dinamakan "Kalimat" nah begitupun dalam pelajaran nahwu ini dalam bahasa arab Kalimat itu disebut sebagai Kalam. Gimana udh ada gambaran kan? 

Coba kita kaitkan dengan pelajar bahasa indonesia dalam Kalimat bahasa indonesia pasti terdiri dari beberapa kata kan? begitu juga nahwu kalam itu terdiri atas beberapa syarat (qayid).

Sebagai mana yang disebutkan tadi di nadzoman atas bahwa Qayid atau syarat kalam itu ada 4 
  1. Lafadz
  2. Murakab
  3. Mufid
  4. Wado
Jika keseluruhan 4 syarat terkumpul maka kalimat tersebut sah dinamakan sebagai kalam.
Saya akan menjelaskan satu persatu secara detail apa itu lafadz murakab mufid dan wado dalam postingan terpisah karna akan saya bahas secara detail.

Pelan pelan dalam belajar jangan langsung ingin menguasai semua sedikit tapi pasti. Yang penting hari ini kita harus paham dulu apa yang disebut dengan kalam.

Tugas

Dalam artikel kali ini saya akan memberikan tugas kepada kalian tolong kalian kerjakan dan jawab tugas ini dikolom komentar. JANGAN MELIHAT KE ARTIKEL ATAS HARUS BEDASARKAN HASIL BACA JADI JANGAN MENCONTEK. Dan JANGAN COPAS. 
  1. Pengertian kalam secara lugat?
  2. Pengertian kalam secara mudahnya?
  3. Syarat kalam ada berapa? sebutkan?
Tugas ini bertujuan sebagai tarbiyah jika kalian memiliki daya tangkap yg cukup mempuni maka sekali baca artikel pasti bisa menjawab ke3 pertanyaan tersebut. Sekaligus menurut saya belajar secara tanya jawab itu adalah pelajaran yang paling efektif maka dari itu silahkan jawab pertanyaan tersebut dikolom komentar.

Baca Juga :
Sekian dari saya tentang kitab jurumiyah bab kalam, semoga bermanfaat terimakasih telah berkunjung semoga menjadi keilmuan untuk kalian semua.

3 Responses to "Pembahasan Bab Kalam - Patokan Kalam - Ngaji Jurumiyah "

  1. Kalam ceuk lugot nyaeta : "Al Kalamu Huwa Majtama'a Fiihi Quyudul Arba'ati"

    Sundanya : Omongan Anu Kumpul Qoyid Anu Opat Nyaeta Lafad Murakab Mufid Sareng Wada.

    Gampilna : "kalimat"

    Syarat kalam aya 4 :
    1.Lafadz
    2.Mufid
    3.Murakab
    4.Wado

    BalasHapus
  2. jika boleh dan kalau anda berkenan. bisakah saha minta ig nya agar saya lebih mudah untuk menuai ilmu

    BalasHapus

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel